10 Desember, 2024

Lestarikan Tradisi Melayu, DWP Riau Gelar Kompetisi Pantun Berkesan

wartakandis.com | Pekanbaru – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Riau memperingati HUT ke-25 dengan menggelar lomba berbalas pantun yang berlangsung meriah di Gedung Wanita Provinsi Riau, Senin (9/12/2024).

Acara ini diikuti oleh total 24 grup, terdiri dari 10 grup DWP Kabupaten/Kota seluruh Provinsi Riau dan 14 grup dari DWP Provinsi Riau. Kegiatan ini bertujuan melestarikan tradisi pantun sebagai warisan budaya Melayu sekaligus memupuk kreativitas dalam seni bertutur.

Plt Ketua DWP Provinsi Riau, Fermy Taufiq, menyampaikan bahwa lomba ini lebih dari sekadar kompetisi. Tujuannya adalah melestarikan budaya pantun yang merupakan salah satu bentuk seni sastra khas Melayu.

"Pantun bukan hanya seni bertutur, tetapi juga medium penyampaian pesan moral dan nilai-nilai kehidupan yang penuh makna," ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya kreativitas dalam lomba ini, di mana peserta diajak untuk merangkai pantun yang menarik dan inspiratif.

“Lomba ini adalah wujud nyata DWP Provinsi Riau dalam melestarikan warisan budaya Melayu, sekaligus memajukan organisasi,” tambah Fermy.

17 Oktober, 2024

UNILAK Wisuda 1.005 Mahasiswa, Cetak Alumni Berkualitas di Riau

wartakandis.com | Pekanbaru – Universitas Lancang Kuning (UNILAK) resmi mewisuda sebanyak 1.005 mahasiswa dalam acara Sidang Senat Terbuka yang berlangsung di Hotel Labersa, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada Rabu (16/10/2024).

Wisudawan tersebut terdiri dari 870 mahasiswa program S1 dan 135 mahasiswa program S2. Dengan kelulusan ini, UNILAK kini telah memiliki total 33.151 alumni.

Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Arden Simeru, hadir memberikan sambutan dalam acara tersebut. Ia menyampaikan selamat kepada para wisudawan dan berharap ilmu yang mereka dapatkan selama di bangku kuliah dapat bermanfaat untuk bangsa dan negara.

Gandeng Media Center Kandis SMA Negeri 2 gelar Pelatihan Jurnalistik Dasar bagi Siswa

wartakandis.com | Kandis – Pelatihan Jurnalistik Dasar yang bertujuan untuk mengali potensi para Siswa yang ingin belajar membuat liputan berita menarik sesuai kaidah jurnalistik.

Peserta mendapatkan pengetahuan dasar-dasar jurnalistik dan didorong untuk membuat karya jurnalistik yang menarik dan enak dibaca.

Pelatihan Jurnalistik yang berlangsung di Ruangan Lebkom SMA Negeri 2 Kandis ini di mulai pada pukul. 09.00 WIB menghadirkan narasumber dari media center kandis dan tim kreatif wartakandis.com sebagai pemateri pada Kamis (17/10)

Hal itu dilaksanakan di lingkungan Sekolah SMA Negeri 2 guna meningkatkan kualitas Siswa dalam menjalankan tugas sebagai tim Media Center SMA Negeri 2 Kandis diikuti sebanyak 25 orang siswa dari kelas X dan kelas XII, yang terdiri dari 4 orang peserta putra dan 21 orang peserta putri.

20 September, 2024

Resmi Diumumkan! Hasil Seleksi Administrasi CPNS Riau 2024: Cek Nama Kamu Sekarang!

wartakandis.com | Pekanbaru – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau telah merilis hasil seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Dari total 2.809 pelamar yang mendaftar, sebanyak 2.071 pendaftar dinyatakan lulus seleksi administrasi, sementara 738 lainnya tidak memenuhi syarat.

Kepala BKD Riau, Mamun Murod, menjelaskan bahwa proses seleksi dilakukan secara ketat sesuai dengan ketentuan yang berlaku. "Total pelamar CPNS di lingkungan Pemprov Riau mencapai 2.809 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 2.071 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi, dan 738 orang tidak lulus," ujar Mamun Murod dalam keterangan pers pada Kamis (19/9/2024).

19 September, 2024

Dukung Pendidikan, PT BSP Bangun Ruang Kelas Baru di Ponpes Al-Muttaqien

wartakandis.com | Bungaraya – Bupati Siak, Alfedri, melakukan peletakan batu pertama pembangunan ruang kelas baru di Pondok Pesantren Al-Muttaqien, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Riau, pada Rabu (18/9/2024).

Bantuan pembangunan ini berasal dari PT Bumi Siak Pusako (BSP) sebagai bagian dari upaya mengatasi keterbatasan ruang belajar akibat meningkatnya jumlah santri.

Bupati Alfedri menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada PT BSP atas kontribusinya dalam dunia pendidikan, khususnya di bidang pendidikan agama. "Kami sangat berterima kasih kepada PT Bumi Siak Pusako yang terus berkolaborasi dengan Pemkab Siak dalam memajukan pendidikan, khususnya pendidikan agama," kata Alfedri.

Ia berharap pembangunan tiga ruang kelas baru ini dapat memotivasi para santri untuk lebih semangat dalam belajar. Pembangunan ini diharapkan dapat mencetak generasi emas tahun 2045 dan melahirkan ulama besar dari Kabupaten Siak.

iklan melayang

close



© Copyright 2025 | wartakandis.com